Artikel
Perpustakaan Desa
desateke.web.id - Kembali di gelar Lomba Perpustakaan Desa tingkat provinsi oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispersip) NTB. Tim penilai dari Dispersip NTB saat ini sedang melakukan penilaian, dari 9 Desa yang sudah di nilai salah satunya di wilayah kabupaten Bima Perpustakaan Desa Teke "La Hope" Jum'at (26/04/2019).
Sebelum mengunjungi perpustakaan desa Teke, tim penilai menyempatkan mendatangi, Perpustakaan sekolah SMA 1 Palibelo. TIM Penilai dari Dispersip Lalu Hilyun, menyatakan, setiap tahun mereka mengadakan lomba-lomba yaitu lomba bercerita, perpustakaan desa atau kelurahan, juga perpustakaan SMA dan puisi,lomba pidato bahasa daerah.
"Tim kami melakukan penilaian di 9 Desa yang ada di Nusa tenggara barat sejak kemarin dan yang terakhir Perpustakaan la hope desa Teke kecamatan Palibelo kabupaten Bima ," ujarnya, Jumat 26/4/2019).
Lalu Hilyun, Tim Penilai, menyatakan, penilaian hari ini yaitu perpustakaan Desa "La Hope", Desa Teke kecamatan Palibelo kab Bima. "Pemenang tingkat provinsi akan dikirim untuk mengikuti lomba yang sama ke tingkat nasional di jakarta".ungkap lalu Hilyun pada saat menilai perpus desa la hope (Tim.opensidesa Teke)