Artikel
Kepala Desa Teke Menerima Mahasiswa KKN dari Universtas Negeri Malang
desateke.web.id - Sejumlah Mahasiswa dari Universitas Negeri Malang mengunjungi sekaligus meninta ijin untuk memulai kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) dengan Kepala Desa yang ditemani oleh bapak BABINKAMTIBMAS desa Teke pada Jum’at (11 Juni 2021).
KKN kali ini diberi nama KKN Pulang Kampung tahun 2021 dengan Tema “Dari Rumah mahasiswa membuat karya pengabdian” Kuliah Kerja Nyata (KKN) yang merupakan kegiatan akademik wajib bagi mahasiswa Universitas Negeri Malang kali ini menjadi menarik mengingat dilaksanakan dalam kondisi pandemi virus covid-19. KKN kali ini dilaksanakan dari tanggal 11 juni hingga tanggal 25 Juli 2021.
Kepala desa teke mengharapkan kepada mahasiswa dalam pelaksanaan kegiatannya untuk dapat bersinergi dengan program-program desa,. “ Saya berharap mahasiswa KKN dari Universitas Negeri malang ini dapat menjalankan program-program kerjanya dengan berorientasi kepada masyarakat dan dapat bersinergi dengan program-program ataupun kegiatan-kegatan desa teke baik yang sedang berjalan maupun yang akan berjalan”. ucap Hidayat S. Sos., M. Si., selaku Kepala Desa Teke.
Ditambahkan lagi oleh bapak BABINKAMBTIBMAS Desa Teke “ apabila ada kendala-kendala yang dihadapi selama pelaksanaan kegiatan adek-adek mahasiswa dapat menghubungi saya selaku BABINKAMTIBMAS Desa. Dan dapat dikoordinasikan terkait akan dilaksanakannya kegiatan atau program kerja adek-adek mahasiswa” ujarnya. (OpSIDesa Teke).